Sah! Panitia Bazar Jalan Santai Toleransi di Bubarkan

Sah! Panitia Bazar Jalan Santai Toleransi di Bubarkan

Batam (KEMENAG) --- Panitia Bazar yang dibentuk dalam rangka menyemarakkan ‘Jalan Santai Toleransi’ resmi di bubarkan. Pembubaran panitia di gelar di aula lt. II. Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Jl. Masjid Raya Baiturrahman, No 1, Kelurahan Sungai Harapan, Kecamatan Sekupang, kota Batam, Kepulauan Riau, Kamis (29/12).Untuk di ketahui, kehadiran bazar ikut andil mensukseskan kegiatan ‘Jalan Santai Toleransi’ yang dilaksanakan di Batam centre. Buktinya, ribuan masyarakat Batam memadati Dataran Engku Putri dalam rangka menyemarakkan Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-77 pada Sabtu (10/12/2022) lalu.Dalam sambutannya, ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama kota Batam, Risda Uli, menyampaikan permohonan maaf bila pada pelaksanaan bazar ada yang kurang berkenan di hati. Semoga apa yang kita laksanakan berkenan di hati dan semua masyarakat yang hadir dapat memberi manfaat.Semoga bazar yang telah kita laksanakan Tahun 2022 ini dapat terulang kembali tahun depan. Dan kita gelar kembali persiapan lebih matang dalam rangka menyemarakkan HAB ke- 78 tahun depan, ucapnya."Kalau masih saya ketua DWP kata Risda Uli, Insya Allah kita support dan kerjasamanya lebih baik lagi," tutup Risda Uli.----------Humas/Yd

#Umum
SHARE :
LINK TERKAIT