MTs 2 Batam Laksanakan Peringatan Israj Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Peringatan Israj Mi'raj Nabi Muhammad SAW MTsN 2 Batam

Dalam rangka memperingati hari Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2025, MTs Negeri 2 Batam mengadakan acara Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW. Acara Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW diselenggarakan pada hari Jum’at tanggal 31 Januari 2025 pada dua tempat yaitu Musala MTs Negeri 2 Batam di Belakang Padang dan Lapangan Utama MTs Negeri 2 Batam di Sekupang. Acara ini dihadiri oleh seluruh peserta didik, Bapak/Ibu majelis guru, dan tenaga kependidikan.

 

Acara dimulai pada pukul 07.00 WIB yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan dilanjutkan dengan sambutan Kepala MTs Negeri 2 Batam, Bapak Rosmardi, S.Pd di Sekupang dan Bapak Muhammad Insanukamil, S.H di Belakang Padang. Selanjutnya Tausiah, di Sekupang, disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Bapak Dr. Zulkarnain, S.Ag, M.H, menyampaikan secara singkat bagaimana perjalanan nabi dan mengambil hikmahnya untuk kehidupan sehari-hari. Sementera itu, Ustad Roso Prasetyo, S.Pd.I di Belakang Padang mengajak seluruh peserta didik untuk meneladani Rasulullah SAW. Untuk mendapatkan kemuliaan di hadapan Allah SWT Acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW ditutup dengan doa bersama.

#Madrasah
SHARE :
LINK TERKAIT