Batam, Humas- Tahun baru merupakan momen terbaik untuk menciptakan semangat yang baru dan energi yang positif. Oleh sebab itu, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Batam menggelar apel pagi dalam menyiapkan diri untuk melangsungkan proses pembelajaran di semester genap tahun pelajaran 2024-2025. Senin (6/1/2025).
Apel pagi ini diikuti oleh seluruh guru, civitas akademika, dan seluruh siswa-siswi MAN 1 Kota Batam. Kegiatan ini berlangsung di lapangan MAN 1 Kota Batam.Apel ini dipimpin oleh Wakil Kepala Bidang Akademik, Ibu Jasmi Roza, M.Pd. Pukul 07.00 WIB kegiatan dimulai dengan menyampaikan pesan dan apresiasi kepada seluruh siswa-siswi MAN 1 Kota Batam yang telah kembali dengan semangat penuh setelah masa liburan."Alhamdulillah, kita kembali dalam keadaan tahun baru. Semoga di tahun yang baru ini, kita menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya, memiliki energi dan pemikiran selalu positif. Memiliki kesadaran diri untuk terus berproses menjadi lebih baik. Liburan telah usai, kini saatnya kembali fokus dan bekerja keras untuk mencapai tujuan akademik dan non-akademik yang lebih baik," ungkap Jasmi Roza.Tidak hanya itu pada kesempatan tersebut, Waka Bidang Kurikulum tersebut, mengingatkan untuk selalu bersikap disiplin dan penuh tanggung jawab. Seluruh peserta menunjukan rasa antusisme dan kesiapan untuk melanjutkan kegiatan belajar dan mengajar. Usai melaksanakan apel pagi, seluruh siswa-siswi MAN 1 Kota Batam bersiap untuk melakukan kegiatan dzikir, istighotsah, dan maulidur rosul. (RE)