Apel Pagi KUA Kecamatan Batu Aji: Penguatan Integritas dan Disiplin untuk Pelayanan Prima

Apel Pagi KUA Kecamatan Batu Aji: Penguatan Integritas dan Disiplin untuk Pelayanan Prima

Kemenag Batam (Humas) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Batu Aji menggelar apel pagi pada Selasa (24/12/2024), diikuti oleh Kepala KUA, pegawai ASN, dan Non-ASN di lingkungan KUA Batu Aji. Apel dipimpin oleh Kepala KUA Kecamatan Batu Aji, Nurudin, yang bertindak sebagai pembina apel.

Dalam amanatnya, Nurudin menekankan pentingnya integritas dan kedisiplinan sebagai bagian dari tugas dan tanggung jawab, baik bagi ASN maupun Non-ASN di Kementerian Agama. Ia menjelaskan bahwa kedua hal tersebut merupakan elemen utama dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Integritas dan kedisiplinan adalah kunci utama yang harus dimiliki setiap pegawai, terutama di jajaran KUA. Sebagai unit pelaksana teknis Kementerian Agama yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, pelayanan kita sangat menentukan bagaimana wajah Kementerian Agama dinilai oleh masyarakat,” ujar Nurudin.

Ia juga mengingatkan bahwa pelayanan yang baik dan profesional di KUA akan memberikan kontribusi besar terhadap citra positif Kementerian Agama secara keseluruhan. Oleh karena itu, setiap pegawai diharapkan dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan semangat melayani.

Apel pagi ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan pelayanan yang optimal di KUA Kecamatan Batu Aji, sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap upaya Kementerian Agama dalam meningkatkan kualitas layanan publik. (Z) 

#KUA
SHARE :
LINK TERKAIT