Apel Pagi KUA Batam Kota: Ingatkan Tentang Kebersihan dan Pelayanan Prima

Apel Pagi KUA Batam Kota: Ingatkan Tentang Kebersihan dan Pelayanan Prima

Kemenag Batam (Humas) – Kantor Urusan Agama (KUA) Batam Kota melaksanakan apel pagi rutin pada Selasa (24/12/2024), dengan H. Zainal Arifin, S.Ag., bertindak sebagai pembina apel. Dalam amanatnya, H. Zainal Arifin menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan dan kenyamanan di lingkungan kerja serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Ia mengingatkan seluruh pegawai bahwa kebersihan lingkungan kerja tidak hanya menciptakan suasana yang nyaman tetapi juga mencerminkan profesionalisme dalam bekerja.

“Kebersihan dan kenyamanan lingkungan kerja adalah tanggung jawab kita bersama. Ini tidak hanya memberikan suasana kerja yang lebih baik, tetapi juga menunjukkan citra positif kita sebagai pelayan masyarakat,” ujar H. Zainal Arifin.

Selain itu, ia menegaskan pentingnya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat yang datang ke KUA Batam Kota untuk mendapatkan layanan.

“Berikan pelayanan yang baik dan prima kepada setiap masyarakat. Ingat, mereka datang ke kantor kita dengan harapan tinggi, dan menjadi tugas kita untuk memenuhi harapan tersebut dengan sepenuh hati,” tambahnya.

Apel pagi ini menjadi pengingat penting bagi seluruh pegawai KUA Batam Kota untuk terus menjaga komitmen dalam mewujudkan lingkungan kerja yang bersih, nyaman, dan profesional serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (Z) 

#KUA
SHARE :
LINK TERKAIT