Meriah dan Khidmat suasana peringatan hari besar Islam Isra' Mi'raj SMK MHS (Multistudy High School) Kawasan Batu Ampar dekat simpang Bea Cukai Batam. Diadakan di sarana Ibadah Mushalla yang juga selalu dipakai saat shalat Jum'at. Para siswa siswi riuh semangat dan antusias, ada penampilan shalawat Nabi mahallul qiyam dipimpin langsung oleh pembina Rahis/Guru Agama pak Imam Chairuddin, dan juga pidato tiga bahasa (Arab, Inggris dan Indonesia).
Kanwil Kemenag Provinsi Kepri menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Pendaftaran Tanah Wakaf Digital (EAIW) Tahun 2023. Kegiatan digelar selama 2 hari Rabu - Kamis, 22 - 23 Februari 2023 di Hotel Golden View Bengkong Laut Kecamatan Bengkong Kota Batam. Sebanyak 12 orang pegawai Kemenag Kota Batam ikut sebagai peserta dalam kegiatan tersebut yang terdiri dari Kasi Bimas Islam ditambah 2 staf dan 9 orang Kepala KUA.
Kantor Urusan Agama Kecamatan Lubuk Baja setiap pekan menggelar kegiatan bimbingan perkawinan (Bimwin). Biasanya bimwin dilaksanakan setiap hari Rabu. Hal ini disampaikan Perlindungan Tanjung, Penyuluh PNS Kemenag Kota Batam yang keseharian berdinas di KUA Lubuk Baja, Kamis 23 Februari 2023.
Kementerian Agama Kota Batam memiliki 12 Kantor Urusan Agama Kecamatan. 9 KUA terletak di Wilayah Mainland, sementara 3 KUA lagi terdapat di Wilayah Hinterland. 9 KUA di Wilayah Mainlad tersebut adalah KUA Kecamatan Sekupang, Batu Aji, Sagulung, Sei Beduk, Batam Kota, Batu Ampar, Bengkong, Lubuk Baja dan Nongsa. 3 KUA di Wilayah Hinterland adalah KUA Kecamatan Belakang Padang, Galang dan Bulang.
Peringatan Isra' Mi'raj ternyata bukan hanya di laksanakan di Masjid, Mushalla, atau majelis Ta'lim yang ada di perumahan. Seolah tidak ingin ketinggalan, ternyata moment baik ini Lapas kelas II A Batam juga melakukan kegiatan tersebut. Kepala Lapas Bapak Bawono Ika Sutomo menyampaikan "bahwa pada dasarnya semua manusia itu baik, kalian juga orang orang baik, karena itu kalian beramai ramai datang ke Masjid At Taubah ini dengan niat merayakan Peringatan Isra' Mi'raj yang pernah terjadi pad
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas telah menerbitkan Instruksi No 1 Tahun 2023 tentang Sertifikasi Halal Produk dan Kantin di Lingkungan Satuan Kerja Kementerian Agama. Instruksi yang terbit sejak 8 Februari 2023 itu dalam rangka percepatan implementasi sertifikasi halal produk dan kantin di lingkungan satuan kerja Kementerian Agama. Instruksi ini berlaku untuk satuan kerja di tingkat pusat, daerah, unit pelaksana teknis (UPT), dan perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN). Untu
Ketua Pokjaluh Kementerian Agama Kota Batam Mardianto S.Ag.,M.Pd.I bersama dengan penyuluh non PNS Kecamatan Sagulung melakukan koordinasi tentang penyuluhan di rumah tahanan atau rutan kelas 2A Kota Batam. Senin 13 Februari 2023
Kakankemenag Kota Batam H. Zulkarnain didampingi Ketua DWP Kemenag Kota Batam bersama rombongan menghadiri resepsi puncak 1 abad Nahdlatul Ulama (NU) dalam merawat jagat membangun peradaban, yang dipusatkan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo Jawa Timur, Selasa, 7 Februari 2023. Hadir juga Kakanwil Kemenag Kepri, Ketua DWP Kemenag Kepri dan rombongan serta Kakankemenag Kepulauan Anambas dan Natuna.
Puncak Peringatan 1 Abad NU Provinsi Kepulauan Riau diadakan di Asrama Haji Batam, Selasa 7/2/2023 pagi hari pukul 07.30 wib sampai dengan selesai. Acara di helat oleh Pengurus PWNU Kepri Carateker bersama PCNU Kota Batam, dengan menghadirkan Banom NU antara lain ANSOR, BANSER, MUSLIMAT, FATAYAT, MUSLIMAT IPNU, IPPNU dan tentunya segenap warga Nahdliyyin - Nahdliyyat.