Kementerian Agama Kota Batam berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Komitmen ini dituang dalam maklumat pelayanan yang terdapat di ruang PLHUT dan medsos Kemenag Kota Batam.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam (Kakankemenag), Zulkarnain, pada Selasa (11/06) pagi, hadiri Pelepasan dan Haflah Hifdzil Qur'an Juz 30 Peserta Didik Kelas VI Angkatan IX Madrasah Ibtidaiyah (MI) Baitul Amar Kota Batam Tahun Pelajaran 2023/2024.
Sehubungan dengan dibukanya periode pelaporan capaian output bulan Januari-Maret tahun 2024 dan nota dinas Direktur Pelaksanaan Anggaran tanggal 1 April 2024 hal Pelaporan Data Target/Proyeksi dan Realisasi Capaian Output TA 2024 pada Aplikasi SAKTI dan OMSPAN, hari ini Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tipe A1 Batam, Selasa (23/04/2024) menggelar kegiatan Sosialisasi Target/Proyeksi dan Realisasi Capaian Output Tahun 2024 bertempat di Aula KPPN Kota Batam.
Kasubbag Tata Usaha Kankemenag Kota Batam Magdalena Silfia menghadiri pembukaan kegiatan Ajang Kreativitas Seni Raudhatul Athfal (Aksera), Selasa 5 Maret 2024 di Pollux Habibie, Kecamatan Batam Kota. Hal ini dibenarkan oleh Lena panggilan akrabnya melalui jaringan WhatsApp pada Selasa malam.
Pengelola Barang Milik Negara (BMN) Kantor Kementerian Agama Kota Batam Masyhadi mendatangi kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Batam di Sekupang, Selasa 6 Februari 2024. Masyhadi mendatangi BPN Batam untuk mengurus sertifikat tanah FKUB di Kelurahan Sei Harapan Kecamatan Sekupang yang belum memiliki sertifikat.
Moment pertemuan bersama para Penyuluh PNS dan PPPK, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam H. Zulkarnain mengingatkan agar di tahun politik ini untuk bersikap netral. "Kita sebagai PNS dalam tahun politik saat ini harus bersikap netral, tidak berpihak ke salah satu pasangan calon," ingat Zul panggilan akrab Kakankemenag Kota Batam dalam rapat Penyusunan dan Jadwal Siput Laut Batam, Senin 5 Februari 2024 di Aula Mini Lt 2.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam H. Zulkarnain bersama pejabat dan pegawai dibawahnya termasuk Kamad dan KUA mengikuti Pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama 2024 secara daring melalui platform zoom meeting di Aula Kankemenag Kota Batam lt 2, Senin 5 Februari 2024. Rakernas Kementerian Agama 2024 berlangsung selama tiga hari, dari 5 hingga 7 Februari 2024 di Semarang.
Jelang penutupan pemenuhan evidence ZI pada aplikasi Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) Jumat 26 Januari 2024 pukul 00.00 wib, Tim ZI Kankemenag Kota Batam bekerja extra. Setiap Pokja dari 6 area ZI lembur hingga tengah malam. Magdalena Silfia Kasubbag TU Kankemenag Kota Batam yang juga merupakan ketua Tim ZI rela begadang hingga larut malam di Kantor demi pemenuhan evidence dari 6 area ZI
Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Kepulauan Riau menggelar kegiatan Asistensi Penyusunan Laporan Keuangan Tahunan TA 2023 dengan Aplikasi SAKTI. Kegiatan dilaksanakan selama 4 hari dimulai Senin - Kamis, 22 - 25 Januari 2024 di Hotel Golden View Kecamatan Bengkong Batam. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai peserta dari satuan kerja Kemenag Kabupaten/Kota dan Madrasah di Wilayah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau (Kanwil Kemenag Prov-Kepri). Selain penyusunan lap