Batam (MTsN 1 Batam) – MTs Negeri 1 Batam selalu berkomitmen memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh masyarakat madrasah. Hal ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan, ketertiban, serta keamanan serta fasilitas jaringan internet selama berada di madrasah. Salah satu upaya yang dilakukan yakni dengan menambah fasilitas CCTV (Closes Circuit Television) di 57 titik lokasi, baik indoor maupun outdoor dan 35 Titik Spot Internet.
“Sebelumnya kita sudah memasang 8 CCTV di ruangan kelas, dan 8 CCTV di masjid madrasah. Namun, dengan bertambahnya Ruang Kegiatan Belajar (RKB) dan bangunan di madrasah kita ini, untuk itu dirasa perlu untuk menambah jumlah CCTV agar sistem keamanan, mengendalikan sistem pendidikan yang sudah diterapkan di madrasah semakin meningkat lagi dan kita memaksimlakan jaringan internet kita di 35 titik agar semua stackholder madrasah dapat akses jaringan internet ketika berada dilingkungan madrasah", Ungkap Rudy Hartono, S.Ag., M.M. selaku Kepala MTsN 1 Batam. Rudy juga menyampaikan tujuan lainnya dalam pemasangan CCTV tersebut. “Penambahan CCTV ini berguna memantau keamanan orang dan barang yang berada di madrasah. Kemudian, ini juga berfungsi mengendalikan sistem Pendidikan di madrasah. Ke depannya pelaksanaan supervisi bagi guru, supervisor tidak perlu hadir di kelas melainkan cukup melakukan pemantauan melalui CCTV. Dikarenakan CCTV yang baru ini dilengkapi dengan fasilitas komunikasi dua arah.” Tutup Rudy. (DZ)