MTsN 1 Batam – Pasangan ganda putra tenis meja MTsN 1 Batam berhasil menjuarai pertandingan tenis meja pada event HUT SMP 26 Batam yang ke 18. Namun, uniknya kali ini kemenangan ini bukan dari peserta didik melainkan dari pendidik MTsN 1 batam, yakni Yunus Supardi, S.Pd.i. M.Si., dan Drs. H. Samsul Fahrozi. Tidak ingin kalah semangat juang dengan peserta didik, keduanya berhasil menjadi pemenang membawa pulang piala dan sertifikat pemenang .
“Pertandingan ini sudah sejak Januari lalu kami ikuti. Namun, dikarenakan rangkaian kegiatan yang cukup panjang pada event tersebut, sehingga baru pada bulan ini pendistribusian piala serta sertifikatnya kami terima hari ini Selasa (27/02). Tapi ini tidak mengurangi rasa sukur kami atas pencapaian ini.” Jelas H. Samsul Fahrozi. Ketika ditanya kiat yang digunakan untuk memenangkan pertandingan, Yunus menjawab dengan seloroh. “Kalau dilihat-lihat persaingannya cukup sengit, karena peserta lain juga ‘jago-jago’. Untuk trik khusus tidak ada, kalau saya berpikirnya kami memiliki faktor X yang tidak dimiliki peserta lain.” Ujar Yunus sambil tertawa. Pertandingan pada cabang lomba ini bukanlah pertandingan pertama bagi Yunus dan H. Samsul. Keduanya juga pernah mengikuti perlombaan yang sama dan berhasil menjadi juara kedua di kegiatan HAB Kemenag Kota Batam. Selaras dengan hal tersebut, Kepala MTsN 1 Batam menyampaikan apresiasi kepada keduanya. “Selamat saya ucapkan kepada Pak Yunus dan Pak H. Samsul. Insyaallah Prestasi di awal tahun ini yang akan membuka prestasi lainnya bagi PTK dan peserta didik MTsN 1 Batam.” Imbuh Rudy. (AE/DZ)