Batam (Kemenag)– MTs Negeri 1 Batam akan meluncurkan start-up digital SiAP GTK ( Sistem Perizinan Aplikasi Perizinan Guru Tenaga Kependidikan, sistem ini memudahkan GTK untuk membuat izin keluar pada jam kerja secara digital dan sistematis.
Kepala MTs Negeri 1 Batam, Rudy Hartono, S.Ag., M.M., Senin ( 29/01/2024 ) usai briefing persiapan peluncuran start-up aplikasi bersama tim IT dan wakil kepala rencana peluncuran dapat diakses seluruh GTK MTs Negeri 1 Batam dapat diunduh di playstore.“Launcing nantinya dipusatkan di kantor PTSP MTs Negeri 1 Batam, kita sudah selesai briefing, uji coba dan try error, ini pertama di Kepulauan Riau dan MTsN 1 Batam menjadi madrasah pertama menerapkan sistem ini yang merupakan bagian dari inovasi dan pengembangan madrasah digital,” Kata Rudy.Rudy menambahkan, tim IT internal yang dikoordinir oleh pak Abu Bakar Sidiq tengah lakukan pematangan persiapan peluncuran start-up aplikasi SiAP GTK yang rencana pada senin pekan depan 5 Februari 2024 mendatang.“Tim IT dan wakil kepala sedang mematangkan semuanya, semoga peluncuran berjalan Lancar dan maksimal, dan sebagai bentuk program madrasah digital,” tambah Rudy.Di samping itu, SiAP GTK ( Sistem Aplikasi Perizinan Guru Tenaga Kependidikan ) dirancang lebih mobile responsive, simple, elegant dan mengunakan engine terbaru, lebih familiar digunakan mayoritas guru-guru masa kini.“SiAP GTK dibuat responsive, menunya sederhana, simple dan berfokus pada perizinan yang sistematis dan terarsip secara digital atau cloud, lebih elegant, familiar digunakan guru masa kini,” ungkap Abu.Rudy berharap, SiAP GTK Mobile dapat memberikan pelayanan yang optimal dan tertib kepada guru dalam izin keluar pada jam kerja. “ Mudah-mudahan SiAP GTK Mobile ke depan dapat mendukung proses perizinan GTK yang bersifat tertib dan sistematis”, Pungkasnya. (humas)