MTsN 1 Batam - MTsN 1 Batam melaksanakan Asesmen Madrasah bagi siswa kelas IX pada Senin 30 April 2024. Asesmen Madrasah (AM) ini merupakan pengganti Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) dan Ujian Nasional (UN) yang harus dilalui oleh seluruh siswa kelas IX pada madrasah , demikian yang disampaikan oleh kepala MTsN 1 Batam dalam arahannya pada apel pagi sebelum kegiatan AM dilaksanakan.
Dalam arahannya Bapak Rudy Hartono, S.Ag., M.M. juga memberikan afirmasi untuk mempersiapkan dan melaksanakan AM seoptimal mungkin. ”Bapak juga berharap kalian menjaga kondisi kesehatan kalian, menghindari kegiatan yang tidak penting diluar rumah, sehingga anak-anak bapak semua dapa menyelesaikan rangkaian AM ini hingga tuntas.” Pungkasnya pada arahan pagi tadi.Tim panitia AM juga sudah mempersiapkan serangkaian keperluan dalam pelaksanaan AM ini, seperti menghimbau dan memastikan seluruh peserta didik telah memiliki perangkat ujian yang memadai untuk mensupport pelaksanaan ujian ini secara digital. Untuk AM ini siswa mempergunakan aplikasi exambro yang telah diinstalkan pada gadget peserta AM beberapa hari sebelum AM dimulai sehingga pada saat pelaksanaan AM siswa tidak mendapatkan masalah dan dapat melalui AM dengan baik.Pelaksanaan AM dimulai sejak senin, 30 April 2024 dan akan berlangsung hingga 8 Mei 2024. Semoga seluruh siswa dapat menyelesaikan AM dengan optimal dan memperoleh hasil terbaik sehingga bisa melanjutkan kejenjang pendidikan berikutnya sesuai dengan minat, bakat dan kemauan para siswa. (AE&NL)