MTs USB Laksanakan ANBK 2024

Siswa-siswi MTs USB Sedang Mengikuti Pelaksanaan ANBK 2024

Batam-- Senin, 9 september 2024.  Sebanyak 17 siswa/i MTs USB Filial MTsN 1 Batam mengikuti Assesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024. ANBK dilaksanakan di Laboratorium Komputer pada Senin(9/9/2024). ANBK bertujuan untuk menilai mutu pendidikan setiap sekolah di seluruh Indonesia. Peserta ANBK berasal dari jenjang kelas VIII dan dipilih secara random/acak oleh sistem pada laman BioAN.

Eka Nopri Yandri, Kepala MTs USB menyampaikan : “Alhamdulillah pelaksanaan ANBK di Madrasah kita, berjalan dengan baik dan tidak ada kendala yang berarti, dan siswa/i yang menjadi peserta hadir semua, kemudian yang diujikan pada ANBK diantaranya adalah Asesmen Kompetensi Minimum yaitu Literasi dan Numerasi, Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar, tambahnya”.

Adapun ANBK ini dilaksanakan selama 2 hari, dimulai senin, 9 September-10 September 2024. ANBK merupakan gambaran kualitas Madrasah yang lebih baik, terutama MTs USB. Sehingga menjadi tujuan dan pilihan masyarakat untuk menyekolahkan anak-anak mereka. (SN)

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT