MA USB Filial MAN Batam Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di MA USB Filial MAN Batam

MA USB Filial MAN Batam (Humas) - Kamis, 19 September 2024 MA USB Filial MAN Batam menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H yang berlangsung di Musholla Da’arul 'ilmi MA USB Filial MAN Batam dengan mengangkat tema “Memperkokoh Ketauladanan Baginda Nabi Muhammad Dalam Kehidupan Sehari-hari”. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB s.d Selesai. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan dari Kepala Madrasah ibu Ernawati, M. Pd. Dalam sambutanya beliau menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini yang dapat kita ambil yaitu 4 sikap ketauladanan Nabi Muhammad SAW yaitu Shiddiq, Thabliq, Amanah dan Fathanah. Kepala Madrasah berharap agar Guru dan Tenaga Kependidikan serta seluruh siswa-siswi MA USB Filial MAN Batam mampu meneladani sifat-sifat mulia Nabi Muhammad SAW dan meraih kebahagiaan dunia dan akhirat.

Acara peringatan Maulid Nabi ini dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Muhammad Farid . Dalam tausiahnya beliau menyampaikan bahwa seburuk apapun kita hari ini jangan pernah meninggalkan sholat meskipun kita belum bisa menjadi manusia yang baik, akan tetapi setidaknya kita telah melaksanakan salah satu diantara kewajiban kita sebagai umat islam. Maka 3 point yang dapat kita ambil dari peringatan Maulid Nabi ini yaitu tidak pernah terlepas dari Wudhu, sempatkan waktu untuk melaksanakan sholat dhuha, tidak meninggal sholat 5 waktu meskipun kita belum bisa menjadi pribadi yang lebih baik cukup dengan melaksanakan sholat 5 waktu.

Kegiatan Maulid Nabi ini diikui oleh Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) serta seluruh siswa-siswi MA USB Filial MAN Batam. Para siswa terlihat antusias mengikuti rangkaian acara, mulai dari pembacaan ayat suci Al-qur'an hingga do'a sebagai penutup kegiatan acara Maulid Nabi ini. Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, tetapi juga sebagai sarana untuk memperdalam pemahaman tentang ajaran islam dan nilai-nilai luhur yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Acara ini berlangsung dengan khidmat dan menjadi agenda penting dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh keluaga besar MA USB Filial MAN Batam.

Dengan terselenggaranya acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diharapkan kepada seluruh keluarga besar MA USB Filial MAN Batam semakin memperkuat keimanan dan semangat untuk mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari. Kepala Madrasah berharap kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Madrasah dalam membentuk siswa yang berakhlakul karimah dan berprestasi. Kamis (19/9)

#Madrasah
SHARE :
Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT