Batam (Kemenag) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam H. Zulkarnain Umar secara resmi membuka kegiatan Ajang Kreativitas Seni Raudhatul Athfal (Aksera) yang ke- XII. Aksera yang dilaksanakan di Mall Botania 2 Batam Kota ini berlangsung selama 2 hari mulai 11 s.d. 12 Maret 2020, Rabu (11/3).
Aksera merupakan sebuah ajang kreativitas anak untuk menjadikannya taat beribadah, cerdas, ceria, sholeh, dan sholeha. Selain itu, Aksera juga merupakan sarana untuk menunjukkan eksistensi RA dalam membangun pribadi yang sehat, sportif dan kompetitif guna melahirkan generasi emas yang unggul. Hal ini disampaikan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kota Batam yang juga selaku Umi IGRA Kota Batam Risda Uli, usai pembukaan Aksera. Banyak sekali nilai karakter yang dapat ditanamkan kepada anak-anak mulai sejak dini yakni, religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, bersahabat, cinta damai, peduli lingkungan, tanggungjawab dan masih banyak lainnya, ucapnya. Dikatakannya, apa yang sudah di lakukan oleh PD IGRA Kota Batam ini merupakan hal positif. “Ini bagus sekali, untuk memotivasi guru-guru RA agar lebih semangat menggali potensi anak didiknya serta melatih sportivitas anak.” Tidak hanya itu kata Risda Uli, dengan mengikuti Aksera, insya Allah anak-anak kita akan lebih percaya diri, tidak malu dan mendapatkan pengalaman sangat luar biasa nantinya. “Semoga potensi yang dimiliki anak-anak kita bisa lebih ditingkatkan dan dikembangkan lagi,” tuturnya. Kita juga berharap, kerja sama PW IGRA dan PD IGRA Kota Batam semakin baik. Dan tentunya, pelaksanaan Aksera yang dilaksanakan setiap tahun ini semakin baik pula kedepannya,” harap Risda Uli. Ketua PD IGRA Kota Batam Yuli Fatimah Warosari, mengungkapkan, AKSERA selain meningkatkan kreativitas anak, juga menjadi motivasi bagi para guru RA untuk lebih professional dalam mendidik siswanya, lanjut Yuli Fatimah. Aksera yang digelar oleh PD IGRA Kota Batam ini diikuti oleh 114 lembaga RA dengan total peserta 736 anak dan didampingi oleh para guru serta orang tua. Untuk cabang lomba yang dipertandingkan yaitu tari kreasi nusantara, senandung Al Qur’an, surat pendek, Adzan, do’a harian, dan lomba mewarnai, imbuh Yuli Fatimah. Tampak hadir pada pembukaan Aksera, Evi Evlina (Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kota Batam), Kabid PAUDNI Dinas Pendidikan Kota Batam, Kabid PAUD dan PNF Dinas Pendidikan Kota Batam, Ketua IGTKI Kota Batam, Ketua HINPAUDI Kota Batam, Ketua BPD HIPMI, Pimpinan STAI IBNU SINA Batam, Pimpinanan AEC Kota Batam, Ketua PW IGRA Kepri (Rahayuliana), Majelis Hikmah PW IGRA Kepri dan pengawas RA Kota Batam, (bad70/Yd).