Hangat dan Penuh Keakraban, MAN 1 Kota Batam Gelar Halal Bihalal 2025 Bersama Keluarga Besar Madrasah


Batam, Humas- Dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, MAN 1 Kota Batam menggelar kegiatan Halal Bihalal 1446 H/2025 M pada Rabu (9/4/2025), bertempat di lapangan MAN 1 Kota Batam. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh civitas akademika, mulai dari kepala madrasah, dewan guru, tenaga kependidikan, hingga peserta didik dari berbagai tingkatan kelas.

Kegiatan Halal Bihalal digelar sebagai bentuk ungkapan syukur dan momentum untuk saling memaafkan pasca bulan suci Ramadan, sekaligus mempererat tali silaturahmi antarwarga madrasah.

Kepala MAN 1 Kota Batam, Rudy Hartono menyampaikan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah dan menjadikan momen Syawal sebagai ajang introspeksi dan perbaikan diri.

“Halal bihalal ini bukan hanya sekadar tradisi tahunan, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antarsesama, memperkuat kebersamaan, serta menumbuhkan semangat baru dalam menjalankan aktivitas belajar dan mengajar ke depan,” ujarnya.

Salah satu siswa Ghazy Sakhi Hendra kelas XI. H mengaku senang dengan kegiatan ini.

“Acara ini membuat kami merasa lebih dekat dengan para guru dan teman-teman. Rasanya seperti keluarga besar yang berkumpul kembali setelah sebulan penuh menjalani ibadah Ramadan,” ungkapnya.

Dengan digelarnya Halal Bihalal 2025 ini, diharapkan semangat kebersamaan dan nilai-nilai islami dapat terus terjaga dan menjadi bagian dari karakter seluruh warga MAN 1 Kota Batam dalam kehidupan sehari-hari.

(RE)

LINK TERKAIT