Gebyar Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kota Batam

Gebyar Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kota Batam

Gebyar Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kota Batam

Batam (Kemenag)--------Menjunjung sportifitas dan raih prestasi untuk mengukir Generasi  Cerdas, Mandiri serta Berakhlak Mulia itulah tema kegiatan Gebyar Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kota Batam, Jumat,  26 Mei 2023.

Kegiatan perlombaan yang bertempat di Audiotorium ITEBA, Tiban Batam, kegiatan yang di hadiri dan di buka langsung oleh Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Batam Hj Marlin Agustina, bersama Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, membuka lomba Ikatan Guru Raudatul Athfal (IGRA) Kota Batam, Terdapat tujuh cabang kegiatan yang dilombakan, di antaranya mewarnai, kolase, melipat kertas, tahfis, gerakan salat berjemaah dan menari.

Dalam sambutannya, Marlin yang juga Wakil Gubernur Kepulauan Riau ini, memberikan apresiasi kepada IGRA Kota Batam yang selama ini telah mendukung kegiatan Bunda PAUD.

Ia menegaskan bahwa IGRA, Himpunan Pendidik Anak Usia Dini (Himpaudi), Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) dan Pusat Kegiatan Gugus (PKG), mempunyai peran sangat penting dalam perkembangan pendidikan anak usia dini.

“Dari peran ini, akan lahir anak-anak dengan karakter dan akhlak mulia. Tugas sebagai orang tua berat, karena kita bukan hanya mendidik saja tapi menjaga ahlak yang paling utama. Mari bersama fokus pada PAUD,” ajaknya.

Pada kemepatan Gebyar  (IGRA) Kota Batam Kali ini, Kecamatan Nongsa sebagai Juara Umum, harapan kedepan kegiatan ini dapat bermanfaat untuk memotivasi guru RA agar senantiasa terus belajar dan bersemangat memajukan bakat dan kemampuan dalam berbagai aspek yang mendukung proses pembelajaran di PAUD dengan konsep bermain yang bermakna.

Turut hadir Plh Sekretaris Disdik Kota Batam (Drs. M. Djuppri, M.M), Kabid PAUD dan PNF Disdik Kota Batam (Annisa, SE., M.Si), Kepala DP3AP2KB (Novi Harmadyastuti, S.Si), Kepala Kemenag Kota Batam yang diwakili oleh Pengawas RA Kota Batam (Hj. Muniroh, M.Pd), Bapak Camat Sekupang, Bapak Lurah Tiban Lama, Bunda PAUD Kecamatan Se Kota Batam, Bunda PAUD Kelurahan Se Kota Batam, Mitra Organisasi IGTKI, HIMPAUDI dan PKG Se Kota Batam, Ketua PW IGRA Kota Batam ( diwakili Neneng Hasanah ) dan Guru RA.

 

IGRA Selalu di Hati

IGRA Selalu di Nanti


Acara berlangsung lancer



Humas

LINK TERKAIT