Hari ini Kamis 19 September 2024, Kementerian Agama Kota Batam yang beralamat di Jalan Masjid Raya Baiturrahman Kelurahan Sei Harapan Sekupang Batam didatangi dari Yayasan Daar Al Faqih Internasional Batam yang berdomisili di Botania Garden Kecamatan Batam kota Batam. Kedatangan dari Yayasan untuk bersilaturahmi dan memperkenalkan bahwa santrinya telah mengikuti lomba pada kancah nasional dan meraih juara 3 Hafidz Indonesia 2024 yang di tayangkan RCTI selama Bulan Ramadhan 1445 H yang lalu.
Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kantor Kementerian Agama Kota Jasirwan pagi ini mengunjungi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 019 di Sagulung Batam. Kedatangan beliau disambut oleh Kepala Sekolah dan beberapa orang guru.
Pondok Pesantren Manbaul Hidayah di Kabil Kecamatan Nongsa Batam memperkenalkan program baru dengan nama Majlis Santri. Program ini dilaksanakan ba'da Isya dan mulai diberlakukan pada 29 Agustus 2024. Majlis Santri diisi dengan pembacaan tawasul, Yasin, tahlil, doa bersama dan tausiah singkat disertai MC yang tentunya senantiasa didampingi oleh pembimbing Ustadz Achmad Quraisy atau lebih dikenal dengan panggilan Ustadz Roy, selaku penanggung jawab dan penyelenggara program majelis santri.
Sebagai bentuk tindaklanjut kedatangan Inspektorat Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia (RI), pada hari Sabtu (31/08) siang, Kantor Kemenag Kota lBatam adakan rapat bersama Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kota Batam di Rumah Makan Kondang, Batu Aji.
Apel pagi di Halaman Kantor Kementerian Agama Kota Batam berlangsung lancar dan sukses. Bertindak selaku pembina apel Kasi Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (Pakis) Hj. Wan Evi Evlina, Rabu 28 Agustus 2024. Dalam amanatnya, Hj. Wan Evi Evlina menyebutkan bahwa saat ini sedang berlangsung Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pendidikan Agama Islam (PAI). Kegiatan ini dilaksanakan serentak se-Indonesia.
Kasubbag TU Kankemenag Kota Batam Magdalena Silfia mewakili Kepala Kantor didampingi pegawai bidang Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (Pakis) menerima kunjungan dari Inspektoral Jenderal Kementerian Agama RI, Tim Evaluasi Pendidikan Keagamaan Non Formal pada Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Rabu 28 Agustus 2024 di Ruang kerjanya lt 1 Kantor Kemenag Kota Batam. Tim terdiri dari Pengendali Teknis Nurhayati, Ketua Tim Cecep Ibrohim dan anggota Arif Winandar dan Royhand Abdillah
Sabtu, 24 Agustus 2024, Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kantor Kementerian Agama Kota Batam Eva Yenida melakukan pembinaan dan pendampingan Guru Pendidikan Agama Islam Tingkat SD Kecamatan Sekupang. Kegiatan dilaksanakan di SDN 010 Sekupang Batam.
Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kankemenag Kota Batam Jasirwan menghadiri kegiatan Kelompok Kerja Guru (KKG) PAI Kecamatan Sei Beduk pada Sabtu, 24 Agustus 2024 di SDN 008 Sei Beduk Batam. Kegiatan dimulai pukul 8.30 wib sampai selesai dengan susunan acara pembukaan oleh Sekretaris KKG PAI Bapak Asri, sambutan dari tuan rumah oleh Kepala Sekolah SDN 008 Bapak Jasman merangkap sebagai Sekretaris K3S Sei Beduk, pembinaan dan pendampingan oleh Bapak Jasirwan selaku pengawas.
Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kantor Kementerian Agama Kota Batam Eva Yenida memberikan pembinaan Budi Pekerti di SMP Negeri 61 Batam yang beralamat di Kavling Lama Kecamatan Sagulung Batam pada Jumat, 23 Agustus 2024. Kegiatan Budi Pekerti di awali dengan membaca asmaul husna dan yasinan bersama.