Urus Dokumen Haji, Ratusan Calon Jamaah Datangi Imigrasi

Urus Dokumen Haji, Ratusan Calon Jamaah Datangi Imigrasi

Batam (Kemenag)--Ratusan calon jamaah haji Kota Batam mendatangi Kantor Imigrasi di Batam Center dan Harbourbay Jodoh. Kedatangan calon jamaah haji tersebut untuk mengurus dokumen haji berupa pembuatan paspor baru dan perpanjangan. Selain itu ada juga yang hanya endorsement paspor. Kalau endorsement paspor ini, jamaah nya tidak hadir, cuma paspor nya saja yang di bawa. Hal ini disampaikan salah-seorang staf haji Kankemenag Kota Batam Ridwan Syam.

"Ya pada hari ini ada ratusan calon jamaah haji Kota Batam melakukan pengurusan paspor di dua kantor imigrasi di Batam. Pertama di Imigrasi Batam Center sebanyak 63 orang jamaah dan kedua di Imigrasi Harbourbay Jodoh sebanyak 62 orang jamaah. Sementara ada 4 paspor yang hanya di endorsement saja," terang Ridwan melalui jaringan WhatsApp, Sabtu 3 Februari 2024.

Lanjut Ridwan panggilan akrabnya, dalam melakukan pengurusan paspor di Imigrasi, jamaah didampingi oleh pegawai haji Kankemenag Kota Batam. "Untuk di imigrasi Batam Center, didampingi oleh saya sendiri dan Masyitah. Untuk di Imigrasi Harbourbay Jodoh didampingi oleh Imron Rosadi dan Sri Mulelni," ungkap Ridwan.

"Insyaallah, jika tidak ada kendala hari ini proses pembuatan paspor jamaah selesai," tutupnya. (Humas)

#PHU
SHARE :
LINK TERKAIT