SMPN 59 Sagulung Menggelar Kegiatan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW, Penceramah H. Bima Sakti

SMPN 59 Sagulung Menggelar Kegiatan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW, Penceramah H. Bima Sakti

Batam --- Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 59 Sagulung menggelar kegiatan peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW. Bertindak sebagai penceramah adalah Ust  H. Bima Sakti, Penyuluh Agama Ahli Muda Kecamatan Sekupang.

H. Bima Sakti mengangkat tema "Hikmah Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW". Kegiatan digelar pada Jumat 17 Februari 2023 di Masjid Dhiyaul Jannah Perum Bukit Permata Kelurahan Tembesi Kecamatan Sagulung.

Dalam ceramahnya, H. Bima menjelaskan peristiwa isra mi'raj dan hikmah hikmah yang terkandung didalamnya.

Dikatakannya, sebelum terjadinya peristiwa Isra Mi'raj itu, tahun tersebut dinamai Ammul Husni, tahun duka cita. Ada 3 hal yang melatarbelakangi disebutnya tahun tersebut sebagai tahun duka cita :

1. Meninggalnya istri tercinta yakni Siti Khadijah  yang merupakan tulang punggung Rasulullah dalam berdakwah.

2. Wafat pamannya Abu Thalib, dan

3. Kafir Quraisy menjadi jadi memusuhi nabi sampai nabi di usir ke Thaif. 

Melalui momentum Isra Mi'raj, H. Bima mengajak untuk memperbanyak bershalawat kepada nabi, meningkatkan iman dan ibadah sholat dari sekedar kewajiban menjadi kebutuhan dan meluruskan niat hanya semata mata mengharapkan ridho Allah SWT.

Selain itu mari selamatkan generasi muda dari curanmor, penggunaan narkoba dan perbuatan asusila / cabul, ungkapnya. (BS)

LINK TERKAIT