Batam (KEMENAG) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkarnain, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Purnabakti kepada Hj. Sosmiar, S.Ag dan Dra. Sumiyarsih, M.Sc. Penyerahan SK tersebut dilaksanakan usai pelaksanaan apel pagi di halaman Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Jl. Masjid Baiturrahman, No. 1, Kelurahan Sungai Harapan, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau, Senin (30/01/2023) pagi.Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkarnain, pada kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada Hj. Sosmiar, S.Ag (Jabatan terakhir sebagai analis kepegawaian madya/ahli madya) yang telah mengabdi di Kementerian Agama selama 31 tahun 11 Bulan. Dan begitu juga dengan Dra. Sumiyarsih, M.Sc (Jabatan terakhir sebagai guru ahli madya) yang telah mengabdikan diri selama 29 tahun 11 Bulan. “Terima kasih untuk semua pengorbanan dan dedikasi yang telah dipersembahkan kepada bangsa dan negara” ucap Zulkarnain.Zulkarnain melanjutkan, purna bakti atau purna tugas bukanlah akhir dari sebuah pengabdian bagi seorang ASN, tetapi itu adalah anugrah yang patut disyukuri karena telah melewati masa pengabdian yang cukup lama. Dan ini merupakan suatu hal yang alamiah.Secara kedinasan maupun pribadi Zulkarnain meyampaikan permohonan maafnya apabila selama dalam bergaul dan bertegur sapa ada tutur kata yang tidak berkenan. Untuk itu, mohon maaf yang sebesar-besarnya, ungkap Zulkarnai.“Semua ASN insya Allah akan pensiun. Dan semua akan mengalami hal yang sama, imbuh Zulkarnain.------------Humas/Yd