Batam (Kemenag)---Jumat, 20 Oktober 2023 Pembimas Hindu Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau didampingi oleh Penyelenggara Hindu Kantor Kementerian Agama Kota Batam menerima kunjungan kerja Direktur Urusan Agama Hindu Kementerian Agama RI Bapak Trimo, S.Pd, M.Pd dan Perencana Ditjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI Bapak I Nengah Sukadana.
Dalam kunjungannya Beliau dari Jakarta tiba di Batam sekitar pukul 7.25 WIB langsung di ajak mengunjungi tiga Pura yang ada di Kota Batam, yaitu Pura Adistana Samanasya yang berlokasi di lingkungan Polda Kepri, Nongsa - Batu Besar, Pura Satya Dharma yang berlokasi di Kawasan Indrustri Batamindo dan malam harinya di Pura Agung Amerta Bhuana di Jalan Gajah Mada Sei Ladi No. 3 Sekupang dengan disejalankan persembahyangan bersama dan memberikan siraman rohani.Keesokan harinya Sabtu, 21 Oktober 2023 dilaksanakan kegiatan Dialog Kerukunan Pengurus Pura, Pengurus Lembaga dan Pinandita se-Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2023. Kegiatan yang bertempat Aula Kantor Kementerian Agama Kota Batam itu menghadirkan jajaran dari Ditjen Bimas Hindu Kemenag RI. Made Karmawan selaku Ketua Panitia Kegiatan Dialog Kerukunan Pengurus Pura, Pengurus Lembaga dan Pinandita se-Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2023 menyampaikan laporannya Dialog Kerukunan Pengurus Pura, Pengurus Lembaga dan Pinandita Se Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2023 berjumlah 30 peserta perwakilan pengurus lembaga terdiri dari, PHDI Kepri, WHDI Kepri, PHDI Kota Batam, WHDI Kota Batam, PSN Kepri, DPP Peradah Kepri, BPH Kepri, Pengurus Pura Adistana Samanasya Kota Batam, Pengurus Pura Agung Amerta Bhuana Kota Batam, Pengurus Pura Satya Dharma Kota Batam, Pengurus Pura Giri Natha Puncak Sari Bintan, Pengurus Pura Dharma Kherti, PHDI Bintan, WHDI Bintan, dan PHDI Kota Tanjungpinang.Adapun kegiatan yang dilaksanakan mengambil tema “Melalui Dialog Kita Masifkan Moderasi Beragama”. Tujuan untuk menguatkan sikap Moderasi Beragama bersama Pengurus Pura, Pengurus Lembaga dan Pinandita di Provinsi Kepulauan Riau secara masif, dan membangun organisasi kelembagaan Hindu yang mandiri, kata Purwadi selaku Pembimas Hindu Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau. Pada kegiatan dialog ini, Direktur Urusan Agama Hindu, Trimo, M.Pd. membuka diskusi dengan mengangkat judul, Moderasi Beragama Dalam Perseptif Hindu yang menyampaikan bahwa moderasi beragama bagi umat Hindu sudah tidak di ragukan lagi. Beliau juga menyampaikan bahwa Direktorat Urusan Agama Hindu membawahi tiga subdit yaitu, Subdit Penyuluhan, Subdit Pemberdayaan, dan Subdit Kelembagaan.Sedangkan materi kedua disampaikan oleh I Nengah Sukadana selaku Perencana Ahli Muda Ditjen Bimas Hindu memaparkan tentang Pola Penganggaran Pada Urusan Agama, yang mana menjelaskan pola anggaran tahun 2024 yang telah di tutup penyusunannya tinggal menunggu nomor DIPA dan disampaikan juga bahwa Pembimas Kanwil Kementerian Agama Kepulauan Riau akan menjadi prioritas pertama untuk penganggaran di tahun 2025. (Lilik)