Batam (Kemenag) --- Apel pagi dilakukan dalam rangka meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non ASN di lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batam.
Pagi ini, Senin (19/08)b di halaman Kantor Kemenag Kota Batam digelar apel pagi yang diikuti seluruh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag TU), Kepala Seksi (Kasi), Penyelenggara dan seluruh pegawai. Kepala Kantor Kemenag Kota Batam, Zulkarnain, bertindak selalu pembina apel mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Paniti Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia hang telah sukses menyelenggarakan seluruh rangkaian kegiatan. "Alhamdulillah semua kegiatan berjalan dengan baik dan lancar," ucapnya. Lebih lanjut, Ia sampaikan terkait netralitas ASN pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. "Tidak ada istilah dukung mendukung, kondisi politik saat ini kita pahami saja, jangan berkomentar delapan bentuk apapun. Jarinya ditahan dulu," tuturnya. Sebagai ASN perlu memahami sisi dari netralitas. Artinya netralitas bagi kita adalah bagaimana kita memposisikan diri jadi ASN yang hanya memilih saja, tidak boleh mengajak, mendukung, mengarahkan, berkampanye, paparnya melanjutkan. "Penyuluh yang bersentuhan langsung dengan masyrakat, harus di jaga betul netralitasnya, hati-hati dalam menyikapi kondisi politik," jelasnya. Zulkarnain katakan, ada sanksi bagi yang melanggar. Yang paling berat adalah di pecat dari pegawai. (Z)